Kamis, September 12, 2024
BerandaRegionalKamparDiskominfo Kampar Rancang Master Plan TIK Smart City

Diskominfo Kampar Rancang Master Plan TIK Smart City

Kampar (Nadariau.com) –  Diskominfo Dan Persandian Kampar gelar Forum Group Discussion (FGD). Terkait dengan Master Plan Tekhnologi Informasi Komunikasi (TIK) di Kabupaten Kampar, menuju Kampar sebagai kota pintar (Smart City).
Untuk memenuhi tuntutan tersebut, Pemkab Kampar telah melaksanakan presentasi Master Plan TIK. Sebab TIK inilah yang akan menjadi acuan dalam pembangunan tekhnologi Informasi yang makin terbuka dan transparan.
“Apalagi untuk menyongsong era tekhnologi Informasi yang tak terlepas dari interaksi dunia digital, dipandang sangat perlu dan penting untuk menyikapi kondisi ini,” kata Asisten Ekonomi Pembangunan dan Kesra Setda Kampar Nurbit saat membuka secara resmi Presentasi Master Plan Tekhnologi Informasi dan Komunikasi (TIK) di Aula Kantor Bappeda Kabupaten Kampar di Bangkinang pada Selasa, (14 /11/2017).
Nurbit menjelaskan, bahwa dengan kemajuan teknologi saat ini tidak menghalangi bagi pemegang kebijakan untuk melaksanakan tugas, karena sudah dapat dilaksanakan di luar dengan pemanfaatan tekhnologi,”kata Nurbit yang didampingi oleh Kepala Bappeda Kabupaten Kampar Azwan.
“Maka sekarang saya menghimbau seluruh OPD untuk dapat mengikuti kegiatan ini. Karena hal ini merupakan yang sangat mendesak dan merupakan tuntutan zaman,” tegas Nurbit.
Hal sedana juga dikatakan Kepala Dinas Komunikasi Informasi dan Persandian Kabupaten Kampar Ir Nurhasani.
Menurutnya FGD ini untuk mempertajam hasil survey, tentang master Plan TIK Kabupaten Kampar. Yang dilaksanakan oleh tim ahli PT Fasade Kobetama Internasional pada dinas Dinas yang ada di Kabupaten Kampar.
Dan dengan diadakan FGD ini diharapkan masukan dan kritikan dari Dinas dinas yang ada di Kabupaten Kampar. Agar perencanaan dan penyusunan master Plan TIK Kabupaten Kampar mendapatkan hasil yang maksimal untuk menuju smart City.
“Nanti semua akan teintegrasinya seluruh aplikasi yang ada di Kabupaten Kampar. Seperti E-planning, e -Budget dan seluruh aplikasi pelaksanaan pemerintahan yang berkaitan dengan tekhnologi digital dan Internet,” kata Nurhasini
Nara Sumber pada diskusi ini yaitu, Iwan Abadi S. Kom, MM. MT CSCU. CINTA dan tim dari PT. Fasade Kobetama Internasional Konsultan perencana tim ahli yang merupakan mitra dalam pengembangan master Plan Kampar menuju Kota Pintar (Smart City). (Adv/Diskominfo)
BERITA TERKAIT
- Advertisment -spot_img

Berita Populer