
Pekanbaru (Nadariau.com) – Dua kali kepergok mencuri oleh warga, seorang pelaku pencurian berinisial FM (30) tewas dihajar massa yang menangkapnya saat beraksi di daerah Logas, Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Provinsi Riau, pada Jumat (23/09/2022) sore kemaren, sekitar pukul 15.30 WIB.
Kabid Humas Polda Riau Kombes Sunarto, saat dikonfirmasi wartawan membenarkan informasi tersebut dan ia mengatakan pelaku awalnya coba mencuri motor milik warga Mudiak Lombu, Singingi.
“Awalnya korban pulang ke rumah, korban lalu memarkirkan satu unit sepeda motor di halaman. Tidak lama kemudian korban melihat seseorang naik serta mendorong motor miliknya,” kata Kabid Humas, saat dikonfirmasi wartawan, Minggu (25/9/2022).
Sunarto menceritakan, korban lalu menghampiri dan menyuruh pelaku untuk turun dari motor tersebut. Pelaku pun turun dari motor dan langsung mengambil sebatang kayu. Melihat pelaku mengambil kayu, korban ikut mengambil satu buah dodos kemudian diarahkan ke kayu yang dipegang pelaku. Setelah itu pelaku melarikan diri.
“Karena korban bawa dodos pelaku kabur. Setelah pelaku kabur korban ini membuat laporan ke Polsek Singingi,” kata Sunarto.
Masih di hari yang sama, lanjut Sunarto, ada warga lain memergoki pelaku saat hendak memasuki rumah salah satu warga di daerah mudiak lombu. Pelaku pun berhasil ditangkap dan diamuk oleh massa.
“Akibat diamuk massa, pelaku mengalami luka berat di bagian kepala. Sehingga harus dilarikan ke Pukesmas Muara lembu dan selanjutnya dirujuk ke RSUD Teluk Kuantan,” katanya.
Namun, setelah mendapatkan penanganan medis, Jumat (23/09/2022) malam, sekitar pukul 23.15 WIB dokter pun menyatakan pelaku meninggal dunia (MD) di RSUD Teluk Kuantan.
“Korban meninggal setelah ditangani oleh dokter di RSUD Teluk Kuantan. Kemarin malam meninggalnya,” kata Sunarto.(sony)