Selasa, Oktober 8, 2024
BerandaHeadlineRemaja Masjid Baiturahman Rohul Rayakan Tahun Baru Islam Dengan Lomba Tahfidz

Remaja Masjid Baiturahman Rohul Rayakan Tahun Baru Islam Dengan Lomba Tahfidz

Rohul (Nadariau.com) – Sempena memeriahkan Tahun Baru Islam 1 Muharam 1441 H, Masjid Baitulrrahman Dusun Pasir Jambu, Desa Rambah Tengah Hilir, Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) menggelar berbagai lomba.

Diantaranya lomba baca do’a belajar dan do’a kedua orang tua tingkat taman kanak kanak (TK), lomba azan tingkat sekolah dasar (SD) lomba pidato tingkat SD dan SMP, lomba tahfidz surat Yasin untuk ibu – ibu.

Acara ini di laksanakan selama tiga hari, yaitu dari Kamis (29/08/2019) sampai Sabtu (31/08/2019) malam. Dalam acara ini remaja mesjid baiturrahman langsung membagi hadiah lomba untuk para pemenang dan penutupnya dengan ceramah ustadz Al Munandar SIP dari Provinsi Riau dengan mengangkat tema ‘Tahun Baru Islam 1 Muharam 1441 H, tahun kesuksesan’.

Dalam acara menyambut tahun Islam 1muharam 1441 H di Masjid Baiturrahman Dusun Pasir Jambu, dihadiri ratusan masyarakat.

Ketua panitia Darlis dan di tampingi Remaja mesjid baiturrahman dusun pasir jambu sabtu (31/09/2019) malam mengatakan, untuk lomba baca do’a belajar dan do’a untuk orang tua tingkat taman kanak kanak (TK).

Juara I diraih oleh digo dengan nilai 73, juara II diraih oleh Salwa dengan 69, juara III di raih oleh Afra dengan nilai 65.

“Untuk lomba azan tingkat SD juara I di raih oleh Aidil dengan nilai dengan nilai 73, juara II diraih oleh rehan dengan nilai 70, untuk juara III diraih fardan dengan nilai 67,” kata Darlis

Lomba pidato tingkat SD juara I diraih oleh lestari dengan nilai 90, juara II diraih oleh dita dengan nilai 81, juara III diraih Naila dengan nilai 79.

“Sementara itu untuk lomba pidato tingkat SMP juara I diraih oleh Yola dengan nilai 84, juara II diraih oleh andona dengan nilai 80, juara III diraih oleh Hengki dengan nilai 75.,” Jelas darlis.

Darlis menambahkan, Sedangkan lomba tahfidz surat Yasin untuk ibuk ibuk juara I diraih oleh ilas dengan nilai 64, juara II di raih oleh Ida’ i dengan nilai 62, juara III diraih oleh Sien dengan nilai 6,” terang darlis.

“Acara ini kita selegarakan selama tiga hari hari Kamis (29/09/2019), sampai sabtu (31/09/2019) malam. Dan Acara ini kita tajah untuk memeriahkan ulang tahun Islam, dan untuk mengajak anak anak semangat menyambut tahun baru Islam 1 Muharam 1441 H,” tutup darlis. (Tra)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -spot_img

Berita Populer