Jumat, Oktober 11, 2024
BerandaHeadlineOperasi Zebra Muara Takus di Jalan Sudirman Jaring 44 Pengendara Tidak Lengkapi...

Operasi Zebra Muara Takus di Jalan Sudirman Jaring 44 Pengendara Tidak Lengkapi Surat Kendaraan

Pekanbaru (Nadariau.com) – Kegiatan Operasi Zebra Muara Takus 2018 dilakukan di Jalan Jenderal Sudirman, tepatnya di depan Purna MTQ Pekanbaru, Jumat (9/11/2018).

Dalam kegiatan tersebut, pengendara roda dua dan roda empat terpaksa dihentikan oleh polisi lalu lintas untuk dilakukan pengecean kelengkapan kendaraan.

Hasilnya, Polantas mendapati tiga mobil berplat merah yang menggunakan plat hitam.

“Kendaraan plat merah yang menggunakan plat hitam dan tidak melengkapi surat-surat kendaraannya, akan kita tilang,” tegas Kasigar Direktorat Lalulintas Polda Riau, AKP Refina, Jumat (9/11/2018).

Selain itu, mobil angkutan jenis truk yang melintas juga tak luput dari pemeriksaan petugas.

“Operasi Zebra di hari ke-11 ini, petugas lalulintas menjaring sebanyak 44 kendaraan yang tidak melengkapi surat kendaraannya. Untuk teguran ada 35 kendaraan yang diberikan,” sambung Refina.

Sebagaimana diketahui, Operasi yang dimulai dari tanggal 30 Oktober hingga 12 November 2018 mendatang ini, bertujuan untuk menciptakan Kamseltibcar Lantas, yaitu menertibkan pelanggaran lalulintas khususnya yang terlihat secara kasat mata.

“Harapan kita dengan adanya kegiatan ini, masyarakat bisa sadar akan pentingnya keselamatan saat berkendara bagi dirinya dan orang lain juga,” harapnya. (ari)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -spot_img

Berita Populer