Tanjungpinang, Nadariau.com — Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kota Tanjungpinang menyatakan penolakan terhadap rencana bergabungnya mantan Menteri Koperasi Budi Arie Setiadi sebagai kader Partai Gerindra
Penolakan tersebut setelah mencermati rekam jejak dan pernyataan publik Budi Arie selama ini.
Ketua DPC Gerindra Tanjungpinang Mayanti mengatakan bahwa Budi Arie Setiadi dinilai kurang konsisten dalam menyampaikan pandangan politiknya, sehingga dikhawatirkan dapat menimbulkan dampak negatif terhadap soliditas internal partai di daerah.
“Kami menolak keras jika Budi Arie masuk menjadi kader Gerindra. Selama ini beliau dinilai inkonsisten dalam mengeluarkan pernyataan, dan hal itu bisa berpengaruh pada kepercayaan publik terhadap partai,” ujar Ketua DPC Gerindra Kota Tanjungpinang, Mayanti, dalam keterangannya, Jumat (7/11/2025).
Ia menambahkan bahwa Gerindra harus tetap fokus pada arah perjuangan yang telah digariskan oleh Presiden Prabowo Subianto.
“Gerindra harus terus menjaga arah perjuangan sebagaimana digariskan oleh Presiden Prabowo Subianto. Partai Gerindra tumbuh dari kerja, ketulusan, dan komitmen,”katanya.
Ia menambahkan bahwa Gerindra harus terus menjaga semangat kerja nyata untuk rakyat dan tidak boleh terpengaruh oleh kepentingan politik jangka pendek.
“Kami tidak ingin manuver politik seseorang mengganggu konsentrasi Pak Prabowo sebagai Presiden sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra,” jelasnya.
(RUDI PRASTIO)


