Rokan Hilir, Nadariau Com – Manfaatkan momen bulan suci Ramadhan untuk mempererat hubungan silaturahmi dengan masyarakat, Satpolairud Polres Rohil menggelar kegiatan berbagi takjil gratis di Jl. Perwira Kelurahan Bagan Kota, Kecamatan Bangko, Kabupaten Rokan Hilir, Riau Rabu 12 Maret 2025 Pukul 16.00 WIB.
Bagi-bagi takjil tersebut dipimpin Kanit Gakkum Sat Polairud Ipda Fahrudin Ahmadi, S.Pd dan Personel Sat Polairud.
Menurut Kapolres Rokan Hilir ( Rohil ) AKBP Isa Imam Syahroni, S.I.K M.H. melalui Plh Kasi Humas Polres Rohil Ipda Dahri Iskandar Lubis bahwa paket takjil yang dibagikan ke masyarakat berupa makanan dan minuman.
” Sebanyak 150 paket takjil gratis untuk berbuka puasa di bulan Ramadhan ini dibagikan ke masyarakat,” Ujarnya.
Dikatakan Ipda Dahri Iskandar Lubis, Kanit Gakkum Sat Polairud Polres Rohil beserta personel selain melaksanakan berbagi takjil untuk berbuka puasa kepada masyarakat, pihaknya juga sekaligus melaksanakan operasi tertib Ramadhan Lancang Kuning tahun 2025. Polri Resort Rohil.
Kegiatan ini lanjutnya, bertujuan untuk mempererat hubungan silaturahmi antara Polri dengan masyarakat, sehingga terciptanya Citra Polri yang positif di tengah masyarakat.
” Selain itu terbangunnya kepercayaan publik kepada Kepolisian Negara Republik Indonesia. Dengan demikian diharapkan juga terciptanya situasi kamtibmas yang aman, tertib dan kondusif selama Bulan Ramadhan di wilayah hukum Polres Rokan Hilir,” kata Ipda Dahri Iskandar Lubis.***