Pekanbaru (Nadariau.com) – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban jelang Pilkada 2024, Ditresnarkoba Polda Riau melaksanakan kegiatan Cooling System sekaligus sosilisasi bahaya narkoba di Aqira Cafe, Jalan Letjend S Parman, Kelurahan Sukamaju, Kota Pekanbaru, Riau, Selasa (29/10/2024) siang, sekitar pukul 14.00 Wib.
Kegiatan tersebut dipimpin oleh Dirresnarkoba Polda Riau, Kombes Pol Manang Soebeti diwakili oleh Kasubbag Renmin, Kompol Henni Irawati serta didampingi beberapa orang personil.
Dalam pertemuan tersebut dihadapan staf Aqira Cafe, Kompol Henni menjelaskan terkait bahaya narkoba serta peredarannya di Indonesia.
Selain mensosialisasikan bahaya narkoba, Kompol Henni juga mengimbau dan mengajak para peserta bersama-sama mensukseskan Pilkada serentak yang akan berlangsung pada 27 November 2024 mendatang.
“Mari kita jaga kerukunan dan hindari tindakan-tindakan yang bisa memicu konflik serta berpartisipasi secara aktif dalam proses demokrasi guna mewujudkan pilkada yang aman dan sukses,” kata Kompol Henni.
Sementara, ditempat terpisah Dir Resnarkoba Polda Riau, Kombes Pol Manang Soebeti kepada wartawan mengatakan, Cooling system ini digelar bertujuan untuk memberikan pemahaman mengenai tahapan dan proses Pilkada serentak 2024, serta pentingnya menjaga kamtibnas pada tahapan pilkada.
“Selain memberikan penjelasan mengenai efek dan dampak buruk Narkoba bagi karyawan di cafe tersebut, Ditresnarkoba Polda Riau juga mensosialisasikan Pilkada Damai 2024 yang sebentar lagi akan berlangsung,” kata Kombes Manang.(sony)