Rokan Hilir, Nadariau Com – Dewan pimpinan daerah DPD Komite nasional pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Rokan Hilir, Riau menyantuni puluhan anak yatim dari pondok pesantren Rhoudatul Jannah di Gedung Misran, Bagansiapiapi, Kecamatan Bangko, Rabu 03 April 2024.
Selain menyantuni anak yatim DPD Komite nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Rokan Hilir, juga sekaligus berbuka bersama (Bukber).
Adapun yang hadir kegiatan tersebut seluruh pengurus inti DPD KNPi Kabupaten Rokan Hilir, serta tamu undangan lainnya.
Dalam kesempatannya ketua DPD Komite nasional pemuda Indonesia (KNPI) Rokan Hilir, Syaiful Anwar merasa bersyukur bahwa pihaknya telah melaksanakan kegiatan menyantuni anak yatim dan sekaligus bukber.
” Alhamdulillah hari ini kita melakukan bukber dan menyantuni anak yatim dari pondok pesantren Rhoudatul Jannah,” ujarnya kepada se jumlah wartawan
Acara ini kata Syaiful Anwar dapat menambah keberkahan untuk semua pengurus DPD KNPI Kabupaten Rokan Hilir.
” Mudah-mudahan semua pengurus DPD KNPIÂ sehat dan sukses selalu, Amin.” Ucapnya
Syaiful juga menjelaskan, bahwa pondok pesantren Rhoudatul Jannah merupakan salah satu pondok pesantren yang tertua di Bagansiapiapi.
” Anak yatim pondok pesantren yang hadir lebih kurang tiga puluh orang terdiri dari anak laki-laki dan anak perempuan.” Tuturnya.
Ketua DPD komite nasional pemuda Indonesia (KNPI) Rokan Hilir, Syaiful menambahkan dalam waktu dekat ini setelah usai hari raya Aidil Fitri pihaknya akan melaksanakan penjaringan sekaligus akan melaksanakan musyawarah kecamatan untuk pengurus KNPI se kecamatan.
” Karena hari ini SK nya sudah nonaktif makanya PK kecamatan sudah nonaktif semua. maka 18 kecamatan pengurus DPD KNPI akan segera melakukan musyawarah untuk pemilihan pengurus di setiap Kecamatan, se Kabupaten Rokan Hilir.” Pungkasnya.
Kesempatan yang sama Jonnaidi selaku ketua harian DPD KNPI mengucapkan terimakasih banyak atas antusias yang hadir dalam melaksanakan menyantuni anak yatim sekaligus buka bersama (Bukber).
” Semoga perjalanan ini akan bersenambungan kedepannya untuk memperhatikan yang kita perhatikan anak-anak yatim. semoga kedepannya KNPI mendekatkan diri untuk yang terisolir,” tutupnya.(Said)***