Pelalawan (Nadariau.com) – Dalam Rangka Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, pemuda yang tergabung dalam Pengurus Karang Taruna Kelurahan Pelalawan membersihkan Musholla Nurul Iman Kelurahan Pelalawan setelah Sholat Jumat, 30 Oktober 2020.
Kegiatan ini dimulai dari membersihkan tempat Wudhu, WC hingga kedalam Musholla.
Ketua Karang Taruna Kelurahan Pelalawan melalui Bendahara Karang Taruna Kelurahan Pelalawan, Fikri Mulyadi SKom kepada wartawan mengatakan bahwa kegiatan ini dilakukan dalam rangka memperingati Maulid Nabi.
“Ya hanya bersih-bersih ringan karena kita semua tahu bahwa kebersihan itu sebagian dari iman, untuk itu kami manfaatkan waktu libur panjang ini untuk mengisi waktu untuk kegiatan-kegitan bermanfaat, apalagi dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, selain itu juga ini merupakan bagian dari program kami,“ ujar Fikri.
Lebih lanjut, Fikri juga mengatakan bahwa disamping memperingati Maulid Nabi, kegiatan ini juga dilaksanakan untuk kenyamanan kegiatan Tahfidz.
“Kami berharap anak-anak dan adik-adik kita yang tergabung dalam TPQ Tahfidz Raudhatul Qur’an di Musholla Nurul Iman ini bisa semakin semangat dalam menimba ilmunya. Karena suasana sangat mempengaruhi proses belajar mengajar apalagi musholla ini tempat kita beribadah tentunya harus bersih dan rapi. Kegiatan ini juga membuktikan bahwa kami Yang tergabung dalam Karang Taruna ini memiliki kepedulian lebih terhadap lingkungan terutama kelurahan pelalawan tercinta ini,“ terang Fikri.
Sementara itu, pengurus Musholla Nurul Iman, Samin menyambut baik apa yang dilakukan oleh pemuda ini.
“Alhamdulillah, selaku pengurus musholla kami menyambut baik dan mengapresiasi apa yang sudah dilakukan oleh pemuda-pemuda ini, kami berharap kegiatan ini akan dilaksanakan terus kedepannya, untuk itu kami hanya bisa mengucapkan terima kasih,“ pungkas Samin. (liaz)


