Pekanbaru (Nadariau.com) – Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Riau Yusri mengatakan, peluang besar untuk percepatan pemulihan ekonomi daerah di tengah Covid-19, bisa dilakukan dengan memanfaatkan keberadaan Tol Pekanbaru-Dumai yang sudah diresmikan pada akhir pekan lalu.
“Kita semua menyadari dengan cepat bahwa keberadaan infrastruktur itu akan sangat mendukung untuk mengangkat semua aspek ekonomi daerah.
Namun tidak cukup hanya dengan mengandalkan tol,” ungkapnya seperti dikutip dari bertuahpos.com, Senin, 28 September 2020 di Pekanbaru.
Yusri mengatakan, masyarakat dan Pemda di Riau harus menyadari bahwa keberadaan Tol Pekanbaru-Dumai merupakan ‘urat nadi’ yang harus ‘dimanfaatkan’.
Sedangkan terhadap daerah-daerah pinggiran atau daerah sekitar lintasan tol, juga perlu dipikirkan untuk pembangunan infrastruktur pendukung agar terkoneksi ke tol.
Langkah-langkah seperti ini yang harus segera direspon oleh pemerintah daerah agar keberadaan jalan bebas hambatan ini betul-betul berdampak terhadap pemulihan ekonomi.
“Artinya memang tidak cukup hanya ini saja (tol). Artinya, infrastruktur (jalan penghubung ke tol) harus dipikirkan oleh pemerintah daerah. Sehingga distribusi barang dan jasa akan lebih mudah lagi,” sambungnya. (dan)