Atas Jasanya, Negara Berikan Penghargaan Kepada 2 Tokoh Riau Pada HUT RI 17 Agustus

Pekanbaru (Nadariau.com) – Sempena Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) tahun 2019, dua tokoh Provinsi Riau, masing-masing (Almarhum) Tenas Effendi dan Prof H Suwardi, MS, mendapat penghargaan dari negara Republik Indonesia.

Penghargaan ini diberikan bertepatan dengan hari kemerdekaan RI nanti. Almarhum Tenas Effendi akan merima gelar kehormatan berupa Bintang Mahaputera Nararya dan langsung diserahkan Presiden Jokowi, di Istana Negara, Jakarta.

Sedangkan Prof H Suwardi, MS, akan menerima Satyalencana Kepariwisataan yang akan diserahkan Menpar saat Upacara HUT Kemerdekaan RI di Gedung Sapta Pesona.

Kepala Dinas Kebudayaan Riau, Raja Yoserizal Zen menyebutkan, gelar kepada Almarhum Tenas Effendi diusulkan Kemendikbud
atas jasa beliau di bidang kebudayaan dan lainnya di Indonesia, bahkan pengaruhnya di bentangan Asia Tenggara.

Bahkan dua karya Tenas yakni, Tunjuk Ajar Melayu dan Selembayung telah mendapat pengakuan sebagai warisan budaya nasional dengan meraih sertifikat Warisan Budaya Takbenda (WBTB) dari Kemendikbud RI tahun 2016.

Sementara itu, gelar Satyalencana Kepariwisataan kepada Prof H Suwardi, MS diusulkan Dinas Pariwisata Riau. Menurut Kadis Periwisata Riau Fahmizal ada beberapa nama yang diusulkan namun setelah melalui seleksi Kementerian Pariwisata penghargaan jatuhnya kepada Prof H Suwardi, MS.

“Banyak jasa Pak Suwardi terhadap kepariwisataan di Riau ini, beliau sudah bertungkus mulus memajukan pariwisata. Salah satunya mendirikan sekolah tinggi pariwisata, jasa ini selagi hayat dikandung badan tak akan hilang,” ungkap Fahmi.

Terkait masalah dua tokoh Riau mendapat penghargaan ini, Gubernur Riau Drs H Syamsuar MSi, sangat mengapresasinya, menyambutnya dengan penuh rasa sukacita.

“Ini sangat membanggakan Riau, patut kita bersyukur dan mengucapkan terima kasih kepada dua tokoh Riau ini. Jasa mereka telah mengharumkan nama Riau,” ucap Syamsuar, Rabu (14/8/2019) malam.

Syamsuar juga menyebutkan, jasa-jasa dua tokoh Riau ini tidak akan terbayarkan. Karenanya orang nomor satu di Riau ini berharap kiranya apa yang telah diperbuat para tokoh Riau itu diimplentasikan dalam kehidupan sehari-hari.

“Semoga jasa 2 tokoh Riau ini menjadi amal ibadah dan terus mengalir tak ada putusnya. Kepada generasi muda, kiranya hal ini menjadi contoh tauladan untuk kita berbuat hal yang sama, paling tidak apa yang sudah diperbuat kedua tokoh Riau ini menjadi landasan bagi kita untuk membangun Riau dan negeri ini lebih baik lagi,” ucap Gubernur Riau Syamsuar. (jal)