Rohil (Nadariau.com) – Jajaran Kepenghuluan Sinaboi Kecamatan Sinaboi, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) Provinsi Riau menggelar rapat, Rabu (20/3/2019) di Kantor Kepenghuluan Sinaboi.
Kendati demikian, rapat secara internal itu dihadiri Penghulu Sinaboi Masri, Sekdes Sinaboi Joni Karim dan para Kaur Desa beserta jajaran (staf).
Pada Kesempatan tersebut, Penghulu Sinaboi Masri menekankan tentang pengtingnya memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta membahas beberapa hal terkait kodnisi masyarakat sekitar Kepenghuluan.
Tak hanya itu, Masri juga meminta agar pelayanan kepada masyarakat untuk terus ditingkatkan.
“Dalam rapat ini kita meminta, khususnya kepada jajaran dan staf Kepenghuluan Sinaboi untuk selalu memberikan pelayanan yang baik kepada Masyarakat,” kata Masri kepada media, Kamis (21/03/2019).
Dikatakannya, keinginan untuk memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat merupakan suatu hal yang harus menjadi perhatian penting dalam mengemban tugas dan amanah.
“Pelayanan kepada masyarakat harus ditingkatkan,” terangnya. (dw)