Kamis, Januari 23, 2025
BerandaHeadlinePuluhan Petak Asrama Polres Inhil Habis Terbakar

Puluhan Petak Asrama Polres Inhil Habis Terbakar

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Dengarkan Berita”][divide]

Inhil (Nadariau.com) – Puluhan unit asrama jajaran Polres Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) habis terbakar.

Lokasi kebakaran yang bersebelahan langsung dengan Rumah Dinas Wakapolres Inhil, dan berhadapan dengan Pasar Dayang Suri dan Masjid Raya Al-Huda.

Saat ini masih dalam upaya pemadaman. Sejumlah unit mobil pemadam kebakaran dibantu mobil Watercanon Polres Inhil masih berjibaku memadamkan kobaran api.

Sampai berita ini diturunkan, dugaan sementara api bersumber dari korsleting listrik. Kebakaran ini diperkirakan terjadi Kamis (15/02/2018) sekitar pukul 14.00 Wib.

Salah seorang saksi mata mengatakan, api begitu cepat menjalar dari asrama ke asrama lain. Apalagi ditambah ada angin sehingga api mudah berkobar.

“Kami tahu setelah api membesar saja. Lalu kami berlarian datang ke sini,” kata wen di Tempat Kejadian Perkara.

Diketahui sejumlah bangunan terbakar itu merupakan bangunan semi permanen alias berbahan kayu yang juga telah berdiri cukup lama.

Sampai berita ini diturunkan belum dikatahui ada korban jiwa. Namun dilihat, mobil pemadam kebakaran masih berusaha memadamkan api.

Termasuk jumlah kerugian juga tidak bisa ditafsir. Karena isi asrama tidak ada yang bisa diselamatkan.

“Tampak polisi berhamburan dari dalam asrama. Sebab api begitu cepat menjalarnya,” ujar Wen. (mul)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -spot_img

Berita Populer