Meranti (nadariau.com) – Siswa – Siswi SMA Negeri 1 Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Kepulauan Meranti, Provinsi Riau telah selesai menyelesaikan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tahun tahun ajaran 2016/2017. Alhasil pelaksanaan UNBK berhasil dilaksanakan dengan sukses.
Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, Drs Mukhtarudi Mpdi menjelaskan, UNBK di SMA Negeri 1 Tebing Tinggi, berjalan sesuai dengan diinginkan. Dimana para siswa-siswi bisa melaksanakan ujian nasional berbasis komputer dengan lancar.
Selama pelaksanaan UNBK tidak ada mengalami hambatan. Karena pihak sekolah telah melakukan koordinasi kepada pihak terkait yang bersipat pendukung dalam pelaksanaan UNBK, sebelumnya.
“Seperti pihak PLN, Telkom dan lain-lain, sangat menjaga kelancaran pelaksanaan ujian di sekolah. Sebab jika listrik mati atau jaringan putus, maka jawaban ujian anak akan hilang di komputer,” kata Mukhtarudi, Jumat (14/04/2017).
Pihak sekolah mengaku sangat berterima kasih kepada pihak terkait. Seperti PLN, Telkom dan pihak keamanan, yang telah mendampingi pelaksanaan ujian dari awal sampai berakhir pada Kamis (13/04/2017) kemarin. Sehingga siswa dan siswi bisa menyelsaikan UNBK dengan tepat waktu dan tampa hambatan.
“Dengan Berakhirnya ujian nasional berbasis komputer, kami berharap hasil yang diperoleh siswa-siswi mencapai 100 persen. Sudah tentu akan membuat sebuah kebangaan bagi orang tua mau pun pihak sekolah itu sendiri kedepan,” ujarnya. (amr)